Labels

Sunday, July 31, 2011

X-MEN: FIRST CLASS


     Seri ke-5 dari film X-men ini menceritakan awal mula berkumpulnya para mutant. Cerita diawali oleh kilasan masa anak-anak dari "Charles Xavier" dan "Erik Lehnsherr". Dua anak ini memiliki kemampuan istimewa, Charles mampu membaca pikiran, sedangkan Erik dapat menggerakkan benda tanpa menyentuhnya.

     Tumbuh di masa kejayaan Nazi, Erik kehilangan kedua orang tuanya yang dibunuh oleh Nazi. Peristiwa tersebut menumbuhkan dendam di dirinya, terutama pada sosok "Sebastian Shaw (Kevin Bacon)", orang yang memerintahkan eksekusi terhadap ibunya. Lain lagi yang terjadi pada Charles, di saat merasa sendirian menjadi "orang aneh", Charles kecil bertemua dengan "Mystique", gadis kecil berkulit biru yang memiliki kekuatan untuk merubah dirinya menjadi siapapun, mereka berdua langsung menjadi sahabat.

     Cerita berlanjut dimana Erik dan Charles telah dewasa, Charles (James McAvoy) telah menyelesaikan kuliahnya dan menjadi seorang profesor, ia direkrut oleh pemerintah untuk memimpin para mutant yang disiapkan untuk menghadapi Shaw dan anak buahnya yang berniat menguasai dunia. Erik (Michael Fassbender) terus hidup dalam dendam dan bertekad membunuh Shaw. Mereka berdua bertemu secara tidak sengaja dan segera berteman. Apakah mereka berhasil mengalahkan Shaw?

(mic)

My Rating: 8/10

Sunday, June 12, 2011

THE WARD


Film ini bersetting di sebuah rumah sakit jiwa

Friday, May 27, 2011

Unknown


    Dr. Martin Harris (Liam Neeson) dan istrinya, Elizabeth (January Jones) datang ke Berlin untuk menghadiri sebuah pertemuan. Saat mereka tiba di hotel, Dr. Martin sadar bahwa salah satu kopernya tertinggal di bandara. Dalam perjalanan kembali ke bandara, taxi yang ia tumpangi mengalami kecelakaan, ia lolos dari maut karena diselamatkan oleh Gina (Diane Kruger), sopir taxi tersebut. Walau lolos dari maut, Dr. Martin mengalami koma.

    Saat ia sadar dari koma-nya, sebagian memorinya hilang, yang ia ingat hanya namanya dan beberapa hal lainnya. Sekeluarnya dari rumah sakit, Dr. Martin mendatangi istrinya di hotel, tetapi anehnya istrinya tidak mengenalinya, lebih anehnya lagi ada seorang pria yang mengaku sebagai dirinya.

    Dengan bantuan Gina (Diane Kruger), dan Ernst Jurgen (Bruno Ganz), seorang mantan mata mata Jerman, Dr. Martin berusaha mencari tahu apa yang terjadi, apa yang terjadi pada istrinya, dan apa yang orang-orang itu inginkan darinya.

(mic)

My Rating: 7/10

Trailer



127 Hours


    127 Hours adalah sebuah true story tentang seorang pendaki bernama Aron Ralston (James Franco), Aron adalah seorang pendaki yang berhasil lolos dari maut setelah 127 jam terjebak di sebuah tebing dengan kondisi tangannya terjepit oleh sebuah batu besar.

    Bagaimana cara Aron untuk bebas, dan apa saja yang dipikirkannya ketika itu. 127 Hours adalah sebuah film bermutu yang sangat layak untuk disaksikan, nominasi piala Oscar 2010 adalah bukti dari kualitas film ini.

(mic)




My Rating: 8/10

Trailer



The Life of David Gale


    David Gale (Kevin Spacey) adalah seorang terdakwa hukuman mati atas kasus pembunuhan. Permintaan terakhir David sebelum menjalani eksekusi adalah ingin diwawancarai oleh 'Bitsey Bloom', seorang reporter terkenal.

   Bitsey menyanggupi permintaan David, dan wawancara pun dilakukan. Pada wawancara, David menyangkal melakukan pembunuhan itu, Bitsey mempercayainya dan berusaha menemukan bukti yang bisa menunjukkan bahwa David tidak bersalah. Akankah Bitsey berhasil dengan waktu yang terbatas, nantikan ending yang tak terduga.
 
(mic)

Link Imdb

Instruction

Untuk mempermudah visitor, berikut ini saya tuliskan beberapa instruksi singkat bagaimana cara mencari film di blog ini:
  • Menggunakan 'Search Engine Box'. Tulis film yang ingin kalian cari di kotak tersebut, lalu klik 'search'.
  • Menggunakan menu 'Movie Index'. Klik tab 'Movie Index' lalu pilih judul film yang kalian ingin pilih, penyusunan index ini berdasarkan alfabet.
  • Menggunakan menu 'Genre'. Gunakan menu ini apabila kalian ingin mencari film berdasarkan genre. Klik tab 'Genre' lalu pilih genre yang kalian inginkan, kemudian pilih film.
  • Menggunakan 'Label'. Klik salah satu label yang berada di bawah horizontal menu, kemudian pilih film.

Thursday, May 26, 2011

Animation

Berikut ini adalah beberapa referensi film animasi yang menarik, baik yang baru ataupun lama:
(Klik pada judul untuk melihat detail film).